Tambahluhur.id- Jum’at curhat adalah salah satu kegiatan Program Polri sebagai upaya untuk meningkatkan silaturahmi sekaligus mendengarkan curahan hati masyarakat kemudian dicatat dan dicarikan solusi dari setiap permasalahan yang diadukan terkait kamtibmas.
Sebagaimana Polsek Purbolinggo melaksanakan Kegiatan Jumat Curhat, kali ini diadakan di Balai Desa Tambah Luhur, 17 Februari 2023 Pada pukul 09.00 WIB.
IPTU Emi Suhaimi, Mengakatan bahwa kegiatan ini untuk meningkatkan jalinan silaturahmi serta pelayanan kepada masyarakat. Dengan Jalinan Silaturahmi ini, kita akan menampung segala aspirasi dan keluhan masyarakat.
Dengan diadakannya Ju’mat Curhat, Kepala Desa Tambah Luhur menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas bentuk kepedulian Polsek Purbolinggo yang mau menyambangi dan menerima masukan, saran, serta usulan warganya.

Hal lain yang disampaikan IPTU Emi Suhaimi, terkait masalah Retorative Justice atau yang lebih dikenal sebagai suatu tanggapan kepada pelaku kejahatan untuk memulihkan kerugian dan memudahkan perdamaian antara para pihak.
Beliau juga mengatakan, akhir-akhir ini viral terkait masalah penculikan anak dan kami mohon agar orang tua lebih waspada dan menjaga anak-anak dari orang yang tidak dikenal yang memberikan permen atau uang, dan kami menyatakan bahwa berita yang beredar terkait penculikan saat ini yang viral adalah berita HOAX alias tidak benar dan jangan cepat merespon ataupun menyebarkan berita-berita tersebut.
Oleh karena itu, diharapkan para orang tua melakukan penjagaan extra agar terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan dan melaporkan kepada Ketua RT ataupun Pamong Desa apabila terdapat kejadian yang mencurigakan dilingkungan sekitar.
Kegiatan tersebut dapat berjalan dengan lancar terkendali dan kondusif, serta berakhir pada pukul 11.30 WIB dengan foto bersama.